HEADLINES :
Home » » BANK PERMATA: Tempati Gedung Baru di WTC II

BANK PERMATA: Tempati Gedung Baru di WTC II

Written by on Tuesday, March 19, 2013 | No Comments


BISNIS.COM, JAKARTA -- PT Bank Permata Tbk menempati gedung perkantoran baru di kawasan World Trade Center (WTC) II di bilangan Sudirman Jakarta guna meningkatkan layanan kepada nasabahnya.

Dalam keterangan resmi yang disampaikan manajemen Bank Permata, acara peresmian tersebut dihadiri di antaranya oleh Presiden Direktur PT Astra International Tbk Prijono Sugiarto, Deputi Komisioner Pengawas Pasar Modal II Otoritas Jasa Keuangan (OJK) M. Noor Rachman, Komisaris Utama Bank Permata Neeraj Swaroop, dan sejumlah jajaran komisaris dan direksi bank lainnya.

Direktur Utama Bank Permata David Fletcher mengatakan kantor pusat yang baru tersebut merupakan tonggak baru dalam sejarah pertumbuhan dan pelayanan sebagai salah satu bank pelopor dalam memberikan solusi keuangan yang inovatif.

"Keputusan ini merupakan komitmen manajemen dan pemegang saham untuk memberikan tempat yang lebih nyaman bagi nasabah dalam melakukan transaksi perbankan serta tempat bekerja yang nyaman, aman, dan modern bagi semua karyawan," ujarnya, Senin (18/3/2013).

Bank Permata merupakan penyewa utama di gedung WTC II dengan menempati sekitar 40% atau 21.000 meter persegi dari total luas bangunan yang tersedia.

Gedung yang ditempat tersebut mencakup 10 lantai dari 30 lantai gedung perkantoran komersial. Gedung baru ini menampung sekitar 1.400 dari total sekitar 7.200 karyawan PermataBank di seluruh Indonesia.


Category :
Share this post :

About Medialimited
medialimited is online portal of news and entertainment. The site with much content such as news, international, tutorials, health, technology, tips and trick, online business. etc.!

Post a Comment

 
Statistics site
xx
Find and Follow us
Ikhwanudinon Google+
Contact :
Telp : +6287882423328
Email : ikhwanudinteam@gmail.com
*) Contact via Telp, please Indonesian or sms only